Sabtu, 13 Februari 2016

HP Siapkan Elite x3 Berbasis Windows Mobile 10


Meski pangsa pasarnya masih menurun, platform Windows Mobile 10 ternyata masih memiliki daya tarik dan peminat. Hal ini terlihat dari munculnya kabar mengenai persiapan HP untuk ikut serta dalam ekosistem Windows 10 Mobile dengan mengusung smartphone baru.
Menurut kabar baru dari akun @evleaks milik Evan Blass, HP sedang menyiapkan Elite x3 alias Falcon. Evan Blass juga menyebutkan bahwa HP Elite x3 akan terlihat cukup bagus, kecuali di bagian lubang speakernya. Meski tidak banyak yang diungkap, banyak pihak memperkirakan bahwa Falcon adalah smartphone yang telah terkuak bocorannya di GFXBench pada bulan Desember 2015 lalu.
Menurut bocoran tersebut, Falcon kemungkinan besar akan menjadi smartphone flagship Windows 10 dengan chipset Qualcomm Snapdragon 820 dan layar 5,8 inci resolusi 2560 x 1440 piksel. GFXBench juga mengungkapkan penyimpan internal 64GB dan RAM 1GB, yang kemungkinan adalah salah data mengingat spesifikasi lainnya merujuk ke smartphone kelas atas. Apalagi jika menilik adanya kamera 20MP di bagian belakang dan kamera depan 12MP.
HP Elite x3 bisa saja diumumkan pada ajang MWC 2016 mendatang. Apakah smartphone ini akan mampu merubah peruntungan Windows 10 Mobile ke depan?
via GSMArena

sumber: http://www.teknoup.com/

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com