Perusahaan
#Apple merupakan salah satu perusahaan berbasis teknologi yang dikenal selalu menyajikan produk-produk stylish dengan fitur canggih yang membuat semua orang berdecak kagum. Harga selangit yang dibanderol oleh Apple memang nyatanya worth it dan sebanding dengan kecanggihan teknologi yang bisa didapatkan oleh para pengguna produk Apple.
Dengan melakukan evaluasi sistem operasi
#iOS besutannya secara teratur dan berkala, Apple selalu berhasil menarik hati para pelanggan smartphone-nya yang rata-rata berasal dari kalangan menengah ke atas.
Belum lama meluncurkan versi iOS 7 pada bulan September 2013, di pertengahan tahun 2014 Apple kembali membuat gebrakan baru dalam evaluasi dan perbaikan iOS. Ya, iOS 8 akhirnya diluncurkan untuk menyempurnakan kecanggihan teknologi dari versi-versi iOS sebelumnya. Dari segi tampilan, iOS 8 tidak menyajikan banyak perbedaan dibandingkan saudara tuanya, iOS 7. Kendati demikian iOS 8 dilengkapi dengan beragam fitur canggih yang tidak dapat ditemukan pada versi-versi iOS sebelumnya.
1. Keyboard Pintar dan Fitur iCloud yang Lebih Lengkap
Penggunaan keyboard terkadang masih menjadi kendala klasik bagi para pengguna smartphone berkonsep touch screen. Apple memahami hal ini dan berusaha melakukan perbaikan pada fitur keyboard pintar. iOS 7 memang sudah cukup pintar dan classy, namun Apple tak bosan untuk melakukan eksplorasi fitur keyboard pada iOS 8.
Dengan fitur quick type pada iOS 8, keyboard dapat mengenali penggunaan kata-kata dari bahasa gaul dengan penggunaan yang tepat. Jadi, Anda tak perlu kawatir dengan autotext yang “salah pakai”. Autotext untuk berkirim pesan dengan orangtua atau dengan teman main bisa dibedakan dengan cermat oleh si iOS 8.
Fitur iCloud pada iOS 8 juga memiliki banyak menu yang lebih lengkap dengan kemampuan mengakses file office. Anda jadi bisa bekerja dimanapun dan kapanpun secara mudah melalui akses file di iCloud.
2. Fitur Editor untuk Foto dan Kamera
Bila pada iOS versi-versi terdahulu, Anda hanya bisa melakukan beberapa editing foto secara terbatas (misalnya cropping, rotate image dan red eye reduction), lain lagi dengan teknologi edit foto pada iOS 8. Teknologi pada iOS 8 memungkinkan anda untuk melakukan rotate dan cropping gambar secara bersamaan.
Tak hanya dari sisi editing image saja, iOS 8 juga menyediakan fitur timelapses seperti halnya fitur yang tersedia pada BlackBerry 10. Ada pula fitur timer dengan waktu yang dapat di set menjadi 3 atau 10 detik. Fitur timer ini akan membantu anda untuk tampil maksimal saat sedang ber-selfie.
3. Notifikasi yang Fleksibel
Untuk urusan sistem notifikasi yang fleksibel, tampaknya Apple juga mengadaptasi dan belajar dari fitur notofikasi pada
#BlackBerry 10. Apple menyebut teknologi notifikasi yang fleksibel ini sebagai widget yang diperbaharui. Fitur ini memungkinkan Anda untuk membalas pesan tanpa harus masuk ke menu pesan.
Misalnya saja ketika anda sedang bermain game atau membaca buku kemudian pesan notifikasi masuk ke smartphone Anda. Untuk membalas pesan tersebut, Anda hanya perlu meng-klik notifikasinya dan anda bisa mengetik pada keyboard virtual yang muncul di layar.
4. Menggunakan Aplikasi Bersama Keluarga
Dengan menggunakan iOS 8, Anda bisa menggunakan aplikasi dengan mudah bersama anggota keluarga lainnya. Anda atau anggota keluarga cukup membeli aplikasi 1 kali, dan anggota keluarga lainnya dapat mengunduh aplikasi yang sama maksimal hingga 6 orang.
Sistem registrasi ala keluarga ini akan meminta konfirmasi mengenai mana yang pihak orang tua dan mana pihak anak. System permission ini akan membuat anak harus meminta persetujuan orang tua ketika akan membeli suatu aplikasi. Nah, Anda sebagai orang tua pun dapat memantau perkembangan dan aktivitas anak dengan melihat aplikasi apa yang akan dibeli olehnya.
5. Aplikasi Pemeriksa Kesehatan
Seakan tak mau ketinggalan dengan Samsung yang meluncurkan teknologi pembaca detak jantung, Apple juga memperkenalkan fitur sidik jari pada produk iPhone 5S-nya. Kemungkinan besar fitur ini juga akan ditambahkan pada produk Apple lainnya. Melalui informasi yang diperoleh dari sidik jari, sistem akan membaca detak jantung dan me-review semua kegiatan dan riwayat kesehatan Anda.
sumber:
https://www.maxmanroe.com/inilah-kecanggihan-teknologi-yang-disediakan-oleh-ios-8.html